Jenis kacang – kacangan yang satu ini, nilai gizinya sangat hebat. Selain di buat tempe, tahu, taoco bisa juga di buat susu kedelai yang di sebut juga sari kedelai.
Berikut resepnya
Bahan – bahan :
• 250 gr kacang kedelai
• 2 lbr daun pandan
• 2 jari jahe
• 1 jari kayu manis
• 2 lbr daun jeruk
• Gula secukupnya (sesuai selera kemanisannya)
• Air secukupnya (sesuai selera kekentalannya)
Cara membuat :
• Cuci bersih kacang kedelai
• Rendam semalam
• Kelupas kulit ari nya dgn menggesekkan kedua tangan
• Blender kedelai sampai benar – benar halus
• Tambahkan air sesuai selera (sesuai selera apakah suka kental atau encer , ini berpengaruh juga pada jumlah gulanya )
• Rebus sampai matang
• Siap di sajikan ( atau bisa juga di saring dahulu )
• Bisa di nikmati hangat atau dingin dengan es batu
Selamat Mencoba
Tidak ada komentar:
Posting Komentar